Mengenal dan Mempelajari Mobil Bermerek BMW Lebih Dalam Lagi!!



Mengenal Dan Mengetahui Sejarah BMW Lebih Dalam 


Setelah beberapa hari saya tidak ngepost articel di karenakan ada kerjaan lagi jadi pada post yang kali ini saya akan membahas tentang sejarah mobil BMW yang berasal dari Eropa ( German ), ini adalah mobil terfavourite saya dan mobil idaman hehe.. ga perlu banyak berbincang lagi kita langsung masuk ke topik aja ya..

Mendalami pengetahuan lebih dalam tentang BMW!!
BMW ( Beamer )

BMW adalah singkatan dari Bayerische Motoren Werke, atau dalam Bahasa Inggris, Bavarian Motor Works. Banyak juga yang akrab mengenal mobil satu ini dengan nama Beamer. BMW adalah sebuah perusahaan otomotif Jerman yang memproduksi mobil dan sepeda motor. 
BMW didirikan pada tahun 1916 oleh Franz Josef Popp. BMW AG adalah perusahaan induk dari merk mobil MINI dan Rolls-Royce, dan, dulunya Rover
BMW dikenal sebagai salah satu perusahaan mobil mewah denABS.
gan performa tinggi, dan juga salah satu perusahaan mobil pertama yang menggunakan teknologi

BMW mengawali bisnisnya setelah restrukturisasi dari perusahaan pembuat mesin pesawat terbang Rapp Motorenwerke pada tahun 1917. Akhir dari Perang Dunia Pertama pada tahun 1918, 
BMW dipaksa untuk berhenti memproduksi mesin pesawat terbang karena adanya Perjanjian Versailles. Dan akhirnya perusahaan ini beralih untuk memproduksi sepeda motor pada tahun 1923 setelah perjanjian itu mulai dilonggarkan, BMW mulai memproduksi mobil kembali pada tahun 1928/29.

Di tahun 1992, BMW mengakuisisi perusahaan studio desain industri di California DesignworksUSA, dan mengakuisisi penuh pada tahun 1995. di tahun 1994, BMW membeli perusahaan otomotif Inggris  yaitu Grup Rover (dimana pada saat itu ada merek Rover, Land Rover dan MG dan juga memiliki hak atas merek yang sudah tidak lagi diproduksi yaitu Austin dan Morris) dan memegang perusahaan tersebut selama 6 tahun. 
Di tahun 2000, Rover mengalami kerugian besar dan akhirnya BMW pun menjualnya, Perusahaan mobil bermerek MG dan Rover itu dijual kepada Phoenix Consortium untuk membentuk MG Rover, dan sedangkan Land Rover telah diambil alih oleh perusahaan mobil Ford
BMW akhirnya mendirikan merek sendiri yang ia namai MINI, yang diluncurkan pada tahun 2001.
enggak kebayang kan gimana bersusah payah jatuh bangunnya perusahaan satu ini untuk bisa menjadi salah satu perusahaan dengan produk mobil - mobil bertipe elegan dan mewah di jaman sekarang hehe itulah salah satu alasan kenapa perusahaan mobil yang satu ini bisa mencapai tingkat kesuksesan yang pesat di jaman ini. oke kita lanjutin lagi pembahasannya

Pada tahun 2006, BMW Grup ( termasuk Mini dan Rolls-Royce ) memproduksi sekitar 1.366.838 unit mobil yang diproduksi di 5 negara. Wah banyak juga yah di tahun 2006 saja perusahaan yang satu ini sudah berani mengambil resiko yang besar untuk memperluas perusahaannya.
Dan di tahun 2010, meningkat menjadi 1.481.253 unit mobil dan 112.271 unit motor ( dengan merek BMW dan Husqvarna brands ). Apa kalian sudah pernah dengar nama brands yang satu ini ? jangan kalian pikir itu adalah sebuah merek motor pengeluaran dari BMW, tidak itu hanyalah sebuah perusahaan alat pemotong rumput robot, traktor kebun, gergaji dan pemangkas yang membantu BMW untuk memproduksi brand motornya


Mengenal lebih dalam tentang BMW !!
BMW Classic


Mobil - mobil yang diproduksi oleh BMW 56% merupakan mobil dengan pembakaran Bensin dan 44 % sisanya mobil dengan pembakaran Diesel. Dari mobil - mobil dengan pembakaran bensin itu, sekitar 27% memakai mesin  4 silinder dan 9% nya memakai mesin 8 silinder , nah ini adalah target dari perusahaan tersebut untuk membuat mobil dengan tipe sport dan elegan, dari dulu saja mereka sudah punya pemikiran untuk membuat mobil sport dan sekarang mereka pun berhasil menggalang salah satu nama perusahaan yang memproduksi mobil sport mewah di dunia 


Tipe - Tipe BMW :


Seri 1 yang diluncurkan pada tahun 2004 adalah mobil BMW yang paling kecil, tersedia dalam 2 tipe yaitu Coupe / Convertibel (E82/E88) dan Hatchback (E81/E87).

Seri 3 termasuk dalam tipe mobil kompak eksekutif, dan mulai diproduksi pada tahun 1975, sekarang memasuki generasi kelima dari (BMW E90); model - model yang tersedia antara lain Sedan Sport (E90), Station Wagon (E91), Coupe (E92), dan Convertibel (E93). 

Seri 5 adalah sedan eksekutif mid-size, yang tersedia dalam versi Sedan (E60) dan Station Wagon (E61). 

Seri 5 Gran Turismo (F07) yang dimulai pada tahun 2010 itu akan mengisi segmen di antara mobil kelas Station Wagon dan Crossover SUV.

Seri 7 (F01) dan jajaran mobil teratas BMW adalah sedan full-size Eksekutif Seri 7. BMW juga banyak memperkenalkan teknologi barunya di BMW Seri 7 ini, seperti sistem iDrive.
Seri 7 Hidrogen juga termasuk dalam salah satu mobil berbahan bakar hidrogen pertama di dunia, emisinya hanya berupa uap air. dan Ada juga 

Seri 6 adalah mobil mewah kelas Grand Touring. Mobil Roadster dan Coupe 2 pintu Z4 (E85) sudah dijual sejak tahun 2002.

BMW X3 SUV (E83) adalah mobil Crossover SUV pertama BMW, memulai debutnya pada tahun 2003 dan menggunakan platform Seri 3 E46/16. Menggunakan sistem penggerak 4 roda BMW yang mereka namakan BMW's xDrive all-wheel drive. ada juga SUV lainnya, X5 (E70),tipe SUV ini dijual sejak tahun 2000. dan X6 dijual mulai Desember 2007 dan X1 mulai dijual tahun 2009.


Apakah sudah jelas dengan sejarah yang berikan tentang mobil berkebangsaan german ini ? menarik bukan sejarahnya, jika menurut kalian ada yang kurang pas dan ada yang salah tinggalkan lewat comment yah maaf jika pengetahuan yang saya dapat kurang memuaskan buat agan agan sekalian . jangan lupa untuk diikuti terus yah blog modifikasi yang satu ini . saya akan memberikan sejarah sejarah yang menarik bagi anda dan bagi mobil mobil idaman anda. Terima Kasih 

Sumber : Wikipedia
Mengenal dan Mempelajari Mobil Bermerek BMW Lebih Dalam Lagi!!
Item Reviewed: Mengenal dan Mempelajari Mobil Bermerek BMW Lebih Dalam Lagi!! 9 out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.

Wih mobil BMW memang ga pernah ada bahasnya untuk dibahas. Tapi mantep deh infonya bisa detil banget dapet informasi tentang seri-seri BMW yang ada wwkkwkwkw itu seri 3 di produksi tahun 1975 berarti udah lama juga ya

Jual Sperpart BMW E30 dll Original bekas berqualitas

Lokasi bandung- cibaduyut
transaksi Bisa Ketemuan langsung,COD,or via JNE,TIKI,
indah cargo , herona expes kereta api
untuk luar kota supaya aman bisa via rekber online
tokopedia bukalapak shopie dll
WA/Line/we chat di nomor ini..

sedia part BMW : E28/E30/E36/E46/E39 etc
Utk BMW series lainnya Bisa free order
Hub : 081321150530 richard ajie


Emoticon? nyengir

Berkomentarlah dengan Bahasa yang Relevan dan Sopan.. #ThinkHIGH! ^_^

Komentar Terbaru

Just load it!